Fakultas Syariah Ikuti Kegiatan Sosialisasi dan Implementasi Peraturan Badan Pengawas Pemilu dan Non Peraturan Bawaslu 2024
- Posted by Humas Fasya
- Categories BERITA
- Date 24/12/2023
Fakultas Syariah UIN Antasari Banjarmasin, dalam hal ini diwakili oleh Dr. Rahmat Sholihin, M.Ag. ikut menghadiri Acara “Sosialisasi dan Implementasi Peraturan Badan Pengawas Pemilu dan Non Peraturan Bawaslu 2024” di Aria Barito Hotel Banjarmasin pada hari Jumat dan Sabtu, 22-23 Desember 2023. Peserta yang hadir dalam acara ini berasal dari berbagai wakil partai politik, KPU, akademisi, serta mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi.
Pada kesempatan acara kali ini, mahasiswa dan mahasiswi Hukum Tatanegara, Fakultas Syariah UIN Antasari yang magang di Bawaslu tersebut ikut membantu terlaksananya acara tersebut. Momentum ini merupakan bekal bagi mereka untuk banyak belajar dari pengalaman secara langsung saat berinteraksi dengan berbagai perwakilan partai politik menjelang pesta pemilu yang akan datang.
Acara ini merupakan rangkaian upaya Bawaslu untuk mengawal agar pemilu dapat berjalan dengan jujur dan adil, tertib dan lancar sesuai dengan peraturan dan mekanisme yang sudah disepakati bersama. Adapun materi yang disampaikan dapat dicermati pada link berikut:
https://drive.google.com/drive/u/1/folders/1L3wLgqRGFUr5pp6n7eHDEBZVooa4CfYU
Previous post
Tak Terhitung Berapa Kali Ikuti Tes CASN, Akhirnya Atailah dan 29 Rekannya Diangkat Menjadi PPPK
Next post