DWP UIN Antasari Selenggarakan Pertemuan Rutin di Aula Fakultas Syariah
Kamis, 29 Desember 2022, bertempat di Aula Lantai 3 Gedung Perkuliahan Fakultas Syariah UIN Antasari Banjarmasin, Dharma Wanita Persatuan (DWP) UIN Antasari Banjarmasin menyelenggarakan pertemuan rutin. Acara tersebut diadakan sekaligus dalam rangka memperingati Hari Ibu dan juga Hari Ulang Tahun (HUT) DWP se-Indonesia yang ke-23. Para undangan yang berhadir pada acara tersebut merupakan pengurus serta anggota DWP UIN Antasari Banjarmasin, dimana sebagian besar yang hadir juga merupakan pengurus dan anggota DWP masing-masing fakultas di lingkungan UIN Antasari Banjarmasin.
Acara inti pada pertemuan rutin Dharma Wanita ini, antara lain adalah seminar dan arisan. Seminar tersebut mengusung tema “Membangun Perempuan Cerdas untuk Memperkuat Ketahanan Keluarga di Era Digital” dengan menghadirkan narasumber Dra. Hj. Mashunah Hanafi, M.A., dimana beliau merupakan dosen senior pada Fakultas Syariah UIN Antasari Banjarmasin. Dr. Hj. Amelia Rahmaniah, M.H. selaku Dekan Fakultas Syariah turut hadir bersama para dosen perempuan lainnya dan istri-istri ASN di lingkungan UIN Antasari Banjarmasin. Disebutkan bahwa arisan yang menjadi salah satu acara inti pada kegiatan tersebut merupakan suatu perekat agar para anggota memiliki alasan yang kuat untuk berhadir pada setiap pertemuan yang dilaksanakan oleh DWP UIN Antasari. Hal ini sebagaimana disampaikan oleh Dra. Nadiyah, M.H. yang sekarang menjabat sebagai Ketua DWP Fakultas Syariah UIN Antasari Banjarmasin saat menyampaikan laporan panitia pelaksana kegiatan.
Pada momen itu, Ketua DWP Fakultas Syariah memperoleh sanjungan dari Ketua DWP UIN Antasari Banjarmasin, Hj. Mariani Mujiburrahman. Sanjungan yang diberikan tersebut tidak lepas dari program-program yang diusung oleh Ketua DWP Fakultas Syariah saat ini, seperti pemberdayaan perempuan untuk ketahanan keluarga, berkolaborasi dengan organisasi-organisasi perempuan lain, penyuluhan hukum, santunan, hingga studi banding. Hj. Mariani Mujiburrahman yang merupakan istri Rektor UIN Antasari Banjarmasin berharap agar para anggota Dharma Wanita bisa rutin berhadir untuk bersilaturahmi dengan tujuan memperkuat peran perempuan dalam membantu kemajuan pembangunan bangsa.