Fakultas Syariah adakan Mou dan Keterampilan Kitab Kuning
[dropcap]D[/dropcap]alam rangka meningkatkan kompetensi lulusan Fakultas Syariah UIN Antasari, pada hari Jumat tanggal 19 Oktober 2018 bertempat di Aula Lt. 3 Rektorat UIN Antasari, telah ditanda tangani Nota Kesepakatan (MoU) antara UIN Antasari dan Pondok Pesanteren Al-Falah Banjarbaru tentang Pembinaan Keterampilan Membaca Kitab Kuning Bagi Mahasiswa Fakultas Syariah. MoU ditanda tangani oleh Dr. Nida Mufida, MM (selaku Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama) atas nama Rektor UIN Antasari, sedangkan dari Pondok Pesanteren Al-Falah naskah ditanda tangani oleh KH. Nursyahid Ramli, Lc
Hadir dan ikut menyaksikan penanda tanganan MoU, Wakil Rektor Bidang AUPK, Dekan Fakultas Syariah, Kepala Biro AAKK, para Pimpinan, Dosen, dan Tenaga Kependidikan di lingkungan Fakultas Syariah UIN Antasari serta ustadz/ustadzah dari Pondok Pesanteren Al-Falah. Penanda tanganan MoU ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Pembinaan Keterampilan Membaca Kitab Kuning Bagi Mahasiswa Fakultas Syariah yang akan berlangsung sejak 19 Oktober sampai dengan akhir Desember 2018 dengan jumlah peserta 50 orang dari semua program studi.
KH. Nursyahid Ramli, Lc mengatakan bahwa “kegiatan ini sangat penting dan bermanfaat untuk menguasai dan memahami kitab-kitab klasik atau yang lazim dinamakan kitab kuning”. Sementara itu Dr. H. Jalaluddin M.Hum selaku Dekan Fakultas Syariah UIN Antasari dalam sambutannya yang sekaligus meresmikan dimulainya pembinaan keterampilan membaca kitab kuning, menekankan bahwa “adalah sangat ideal sekali bagi mahasiswa dan lulusan Fakultas Syariah UIN Antasari memiliki kemampuan dan keterampilan membaca kitab kuning/klasik karena ia merupakan khazanah autentik ilmu-ilmu keislaman dan terkhusus ilmu-ilmu kesyariahan”. Dibagian akhir sambutannya Dekan Fakultas Syariah menjelaskan bahwa hasil kelulusan pembinaan ini akan diberikan sertifikat yang dapat dijadikan dasar pembuatan Surat Keterangan Pendamping Ijazah (SKPI).
@mby & @andhi