Fakultas Syariah Kedatangan Pihak Hukumonline untuk Membicarakan Kerja Sama
Hukumonline sebagai lembaga yang digagas oleh para pemerhati hukum di awal reformasi pada tahun 2000 untuk memberikan edukasi dan pencerahan kepada masyarakat tentang dunia hukum dan kebijakan di Indonesia. Hingga saat ini, Hukumonline hadir menjadi salah satu ‘one stop legal platform’ penyedia berita dan edukasi hukum serta pusat data perundang-undangan paling lengkap, terintegrasi, dan terpercaya.
Kedatangan pihak Hukumonline disambut langsung oleh pimpinan fakultas, yaitu Dekan Fakultas Syariah, Dr. Hj. Amelia Rahmaniah, M.H. dan juga Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kelembagaan, Dr. Rahmat Sholihin, M.Ag. serta jajaran di tingkat fakultas. Pihak Hukumonline yang hadir saat itu berjumlah empat orang. Mereka datang untuk membicarakan kerja sama dengan pihak Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri (UIN) Antasari Banjarmasin. Kerja sama yang akan dilakukan nanti, harapannya dapat menguntungkan kedua belah pihak. Hukumonline memiliki layanan University Solutions, yakni kombinasi dari seluruh layanan unggulan Hukumonline, antara lain akses pusat data, analisis hukum, maupun publikasi dengan keuntungan dan manfaat yang maksimal untuk mendukung kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi, termasuk di Fakultas Syariah UIN Antasari Banjarmasin. (IH)