Fakultas Syariah Kembali Tempatkan Mahasiswa Praktikum di Pengadilan Agama Yogyakarta
- Posted by adminsyariah
- Categories BERITA
- Date 20/06/2024
Fakultas Syariah UIN Antasari Banjarmasin kembali menempatkan mahasiswanya untuk melakukan praktikum di Pengadilan Agama Yogyakarta pada semester genap tahun akademik 2023/2024 ini, setelah sebelumnya juga pernah menempatkan mahasiswanya untuk praktikum di tempat yang sama pada tahun 2022 silam. Kegiatan praktikum yang dimulai dari tanggal 10 Juni sampai dengan 10 Juli 2024 tersebut diikuti oleh delapan orang mahasiswa. Enam dari delapan orang mahasiswa berasal dari Program Studi Hukum Ekonomi Syariah (Muamalah), yakni Muhammad Hafidz Nugraha, Aulia Rahman, Majidi Slamet, Hamdan Ali Hafi, Muhammad Fikri Firdaus, dan Yamani Naufal. Sedangkan, dua orang mahasiswa lagi dari Program Studi Hukum Keluarga Islam (Ahwal al Syakhshiyyah), yaitu Aldida Syarifatul Gina dan Siti Rifqo.
Berkesempatan Dekan Fakultas Syariah, Dr. Hj. Amelia Rahmaniah, M.H. dan Ketua Program Studi Hukum Ekonomi Syariah, Muhammad Haris, M.Kn. dengan didampingi oleh pembimbing praktikum, Dr. Andrie Irawan, S.H., M.H. melakukan monitoring pelaksanaan praktikum di Pengadilan Agama Yogyakarta. Monitoring dilaksanakan pada tanggal 20 Juni 2024 yang juga sekaligus melangsungkan penandatanganan perjanjian kerja sama antara kedua belah pihak. Dekan Fakultas Syariah dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak Pengadilan Agama Yogyakarta yang sudah menerima mahasiswa Fakultas Syariah untuk dapat melaksanakan praktikum di sana. Harapan beliau adalah agar mahasiswa mendapatkan nilai lebih dengan dilaksanakannya praktikum di Yogyakarta ini.
Khoiriyah Roihan, S.Ag., M.H. selaku Ketua Pengadilan Agama Yogyakarta menyambut senang atas penempatan mahasiswa praktikum tersebut. Dalam sambutannya, Ketua Pengadilan Agama Yogyakarta memberikan motivasi kepada para mahasiswa untuk dapat berkarier di Pengadilan Agama dengan mempersiapkan diri sebaik mungkin. Di antara hal yang dapat dilakukan dengan tekun belajar dan bisa memanfaatkan kegiatan praktikum ini, seperti aktif bertanya untuk menambah pengetahuan sebagai bekal dalam menghadapi dunia kerja nanti. (AR/IH)