LKBH Fakultas Syariah UIN Antasari Banjarmasin Siap Ajukan Akreditasi di Tahun 2024
- Posted by adminsyariah
- Categories BERITA
- Date 30/04/2024
LKBH Fakultas Syariah sudah sejak lama siapkan untuk ajukan akreditasi dengan membentuk tim akreditasi yang konsen untuk mempersiapkan pengajuan akreditasi. Pertama kali, tim akreditasi mengunjungi Kemenkumham pada tanggal 26 April 2022 untuk menanyakan perihal pengajuan akreditasi di tahun 2024 yang kemudian berlanjut dengan pendampingan di aula Fakultas Syariah pada tanggal 15 Maret 2023 untuk mendapatkan pencerahan dari tim Kemenkumham, yang terdiri dari Yulli Rachmadani, S.H., M.H., Dianor, S.H., M.H., Togi Leonardo Situmorang, S.H., dan Tulus Achir Cahyadi, S.H. Beberapa pembenahanpun dilakukan mulai dari penataan SDM, sarana, dan prasarana untuk menindaklanjuti arahan yang diberikan oleh Kemenkumham.
Tidak berhenti sampai di situ, tim akreditasipun masih minta pendampingan dengan LKBH, Dr. Hj. Yulia Qamariyanti, S.H., M.Hum. selaku ketuanya pada tanggal 5 September 2023 di aula Fakultas Syariah. Beliau memberikan penjelasan tentang pengalamannya dalam pengajuan akreditasi dan memberikan beberapa contoh dokumen yang diperlukan.
Rapat demi rapat tim akreditasipun terus dilakukan untuk mempersiapkan pengajuan akreditasi di tahun 2024 dengan melibatkan unsur dekanat, pengurus LKBH, pengacara, dan parelegal. Studi banding juga dilakukan ke LBH Peduli Hukum dan Keadilan pada tanggal 9 Oktober 2023 untuk menambah wawasan.
Pada tanggal 14 Maret 2024 LKBH Fakultas Syariah melakukan registrasi sebagai OBH baru di laman Sidbankum dengan melengkapi beberapa dokumen LKBH yang diminta. Adapun upload dokumen perkara dilakukan dengan bertahap sampai dengan tanggal 22 Maret 2024 semua dokumen sudah ter-upload dan di-submit. Setelah diverifikasi oleh Kemenkumham ternyata ada dokumen yang wajib dilengkapi sehingga kemudian berhasil dilengkapi semua dan sudah dianggap sesuai oleh Kemenkumham pada tanggal 27 Maret 2024.
Selanjutnya oleh Kemenkumham dijadwalkan verifikasi dokumen fisik pada tanggal 1 April 2024 di Kantor Kemenkumham dengan membawa dokumen asli serta satu rangkap copy untuk arsip. Setelah semua sudah dianggap sesuai maka tahap terakhir adalah verifikasi lapangan.
Verifikasi lapangan calon pemberi bantuan hukum periode 2025-2027 dijadwalkan untuk LKBH Fakultas Syariah pada tanggal 30 April 2024 oleh tim Kemenkumham yang terdiri dari Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Kepala Bidang Hukum, Kepala Subbidang Luhbankum dan JDIH, Dianor, S.H., M.H., Tulus Achir Cahyadi, S.H., M.H., Togi Leonardo Situmorang, S.H., dan Tutus Bahtiar, S.H. Tim Kemenkumham ini disambut hangat oleh Dekanat Fakultas Syariah, Dr. Hj. Amelia Rahmaniah, M.H. selaku Dekan, Dr. Rahmat Sholihin, S.Ag., M.Ag. selaku wakil Dekan I, Dr. Hj. Rabiatul Adawiyah, S.Ag., M.Ag. selaku Wakil Dekan II, dan Dr. Budi Rahmat Hakim, S.Ag., MHI. selaku Wakil Dekan III. Hadir juga pengurus LKBH yang diketuai oleh Prof. Dr. H. Fahmi al Amruzi, M.Hum., pengacara, dan paralegal.
Verifikasi lapangan ini merupakan tahapan akhir dari proses akreditasi LKBH Fakultas Syariah, harapannya semoga pengumumannya nanti LKBH Fakultas Syariah dapat terakreditasi, amin. (AR/IH)