Pisah Sambut Tenaga Kependidikan di Lingkungan Fakultas Syariah UIN Antasari
Bulan Februari 2022 merupakan bulan yang cukup mengharukan bagi seluruh sivitas akademika Fakultas Syariah UIN Antasari. Bagaimana tidak mengharukan, sejumlah tenaga kependidikan yang sudah mengabdi lebih dari 4 tahun lamanya di Fakultas Syariah UIN Antasari, kini harus rela untuk bersedia ditempatkan pada fakultas maupun unit kerja lain, tentu saja mereka masih berada di lingkup UIN Antasari. Pada awal Februari ini, seluruh tenaga kependidikan pramubakti di lingkungan UIN Antasari diberikan Surat Tugas yang baru, bersamaan dengan penempatan mereka di unit kerja yang baru.
Sebagai bentuk apresiasi pihak Fakultas Syariah UIN Antasari terhadap tenaga kependidikan yang akan meninggalkan fakultas tersebut, maka diadakanlah acara Pisah Sambut Tenaga Kependidikan di Lingkungan Fakultas Syariah UIN Antasari. Acara ini sekaligus menyambut kedatangan sejumlah tenaga kependidikan yang baru yang berasal dari fakultas maupun unit kerja lain. Dalam acara yang dihadiri oleh jajaran pimpinan Fakultas Syariah UIN Antasari, yaitu Dr. Rahmat Sholihin, M.Ag. selaku Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kelembagaan, Dr. Hj. Rabiatul Adawiah, M.Ag. selaku Wakil Dekan Bidang Administrasi Umum, Perencanaan dan Keuangan, serta Dr. Budi Rahmat Hakim, M.H.I. selaku Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, perwakilan dari tenaga kependidikan yang akan meninggalkan fakultas, Maswan, memberikan sepatah dua patah kata perpisahan.
Tepat pada tanggal 14 Februari 2022, rasa sedih bercampur aduk dengan rasa senang, mewarnai ruangan tempat pisah sambut. Acara yang penuh haru tersebut, diiringi dengan pemberian kenang-kenangan kepada setiap tenaga kependidikan yang bersiap untuk bertugas di fakultas maupun unit kerja lain. Pihak Fakultas Syariah merasa bangga dapat melepas para pegawai yang sudah lama mengabdi dan juga merasa senang dengan kedatangan tenaga baru yang akan memberi warna baru di lingkungan fakultas.