Studium Generale Fakultas Syariah Semester Genap Tahun Akademik 2022/2023
Sesuai dengan agenda rutin Fakultas Syariah ketika menyongsong pergantian tahun akademik maupun pergantian semester, dilaksanakanlah Studium Generale dan Pembukaan Perkuliahan. Kali ini, pada hari Rabu, tepatnya tanggal 08 Februari 2023, Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri (UIN) Antasari Banjarmasin mengadakan Studium Generale dan Pembukaan Perkuliahan Semester Genap Tahun Akademik 2022/2023 yang bertempat di Auditorium Mastur Jahri UIN Antasari Banjarmasin. Kegiatan ini berlangsung dari pukul 14.00 sampai dengan 15.30 waktu setempat. Dekan Fakultas Syariah, Dr. Hj. Amelia Rahmaniah, M.H. mendapat kesempatan memberikan sambutan pada kegiatan ini. Sebagai narasumber utama pada kegiatan tersebut, Fakultas Syariah UIN Antasari Banjarmasin menghadirkan Ahmad Muhajir, M.A., Ph.D. yang juga merupakan salah seorang dosen Fakultas Syariah UIN Antasari Banjarmasin. Beliau merupakan dosen yang tahun 2022 lalu, baru saja menyelesaikan studinya pada program doktoral di negeri kanguru, Australia. Tema yang diusung adalah “Menggunakan YouTube untuk Penelitian dan Pengajaran”.
Berikut ini merupakan foto-foto terkait pelaksanaan kegiatan Studium Generale dan Pembukaan Perkuliahan Semester Ganjil Tahun Akademik 2022/2023.